Selasa, 03 April 2018

Oseng Cumi Asin

Anda penyuka cumi?

Cumi basah atau cumi asin?

Beberapa orang mungkin yang suka cumi basah, belum tentu dia suka dengan cumi asin. Begitupula sebaliknya.

Hari ini saya akan menuliskan resep oseng cumi asin yang endeus marendeus. Yuk mari ;)

Bahan:
2 bungkus cumi asin sekitar 200 gram,rendam dalam air hangat lalu potong sesuai selera.

Bumbu diiris:
5 siung bawang merah
2 siung bawang putih
10 buah cabai rawit orens (disesuaikan)
4 buah cabai hijau besar
Garam sedikit saja
Gula 1sdt
Kecap 1sdt
Minyak secukupnya

Cara memasak:
1. Cuci bersih cumi yang sudah di rendam air panas.
2. Panaskan minyak.
3. Masukkan bawang merah, bawang putih dan cabai rawit. Tumis hingga harum
4. Masukan cumi
5. Tambahkan cabai hijau, garam, gula dan kecap
6. Atur rasa
7. Sajikan



Cukup mudah bukan?

Bagi penggemar cumi, pasti sudah tidak asing dengan menu ini ya. Disantap dengan nasi hangat dan cah kangkung nikmatnya tiada tara. Tapi ingat ya.. Cumi salah satu makanan yang mengandung kolesterol cukup tinggi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih atas kunjungannya ya..
Silahkan tinggalkan komentar sesuka hati asal sopan dan tunggu kunjungan balik saya ke blog teman-teman^^