Mungkin salah kami tidak melihat dulu uang kembalian dari bapak tukang parkir pasar inpres kemarin. Sesampainya di rumah barulah suamiku menyadari uang yang di terima dari kembalian tadi amat_sangat_sangat_sangat_benar-benar lusuh sekali. Dengan rasa kecewa yang teramat mendalam suami menggenggam uang tersebut lalu menuju dapur dan membuangnya ke tempat sampah. Ku lihat raut wajahnya yang begitu kesal.
| ||
Kami hanya bisa bergumam, Siapakah yang tega pertama kali menggunakan uang tak layak seperti itu? Dari tangan ke tangan akhirnya sampailah di tangan suami dan berakhir di tempat sampah. Ya Alloh,,maafkan kami...
+++
Pelajaran untuk kami:
Kalau di kasih uang kembalian sebisa mungkin dan sesempat mungkin harus ngecek dulu uangnya! Biar ga ada lagi lima ribu-lima ribu lainnya yang terbuang dan masuk ke tempat sampah.
ditukar ke bank kan bisa mbak... dapat yang baru nantinya,
BalasHapusIya.. untuk lain kali kami akan kumpulkan uang2 yang udah jelek utk di tukar ke bank. :)
HapusTerimakasih ya :)