Kamis, 15 September 2011

Bersyukur Lebih Dalam!!!


Catatan Hati Seorang Istri telah membangkitkan gelombang empati puluhan ribu pembaca perempuan di tanah air.

Majalah Tempo menobatkan buku Catatan Hati Seorang Istri sebagai buku nonfiksi terlaris tahun 2007. 
Harian Berita Kompas juga menempatkan buku ini sebagai buku nonfiksi terlaris berdasarkan survey dari 27 toko buku Gramedia di tanah air tahun 2007.


Mungkin aku salah satu wanita yang terlambat memiliki buku ini. Namun tidak untuk rasa syukurku yang tidak pernah terlambat aku ucapkan di tiap pagi hari ketika ku membuka mata,sosok imam rumahtanggaku masih terlelap tidur di sampingku.

Membaca buku ini rasa emosionalku sebagai seorang wanita otomatis bangkit. Kisah-kisah yang mengharu biru yang secara nalarku mungkin wanita akan lemah menghadapinya. Tapi tidak demikian,di dalam buku ini aku justru menemukan banyak sekali wanita-wanita tangguh,wanita yang luar biasa kuatnya di luar sana. Wanita yang seharusnya rapuh jika mengalami hal yang membuat hatinya teriris-iris,tapi tidak di buku ini. 

Buku ini berisi perjuangan wanita tangguh untuk mencapai sakinah dalam rumahtangganya.Wanita yang seharusnya dicintai,disayangi,diperhatikan,dilindungi,dimanja,bukan untuk disakiti,dicaci maki,diperbudak oleh para suami.

Dari buku ini aku banyak mendapatkan pelajaran. Salah satunya belajar untuk selalu bersyukur karena dianugerahi Allah laki-laki yang Insya Allah menjadi sosok imam yang bertanggungjawab. Selalu ku mohon agar keluarga kami dapat berkumpul di janahNYA kelak,,aamiin... http://www.smileycodes.info

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih atas kunjungannya ya..
Silahkan tinggalkan komentar sesuka hati asal sopan dan tunggu kunjungan balik saya ke blog teman-teman^^